Sabtu, 14 Januari 2012

Kantor Disbudparpora Pacitan Dibobol Maling

Pacitan - Fajar Nusantara
Pelaku aksi pencurian tampaknya semakin nekat. Tak peduli lokasi sasaran berada di dekat kantor polisi, salah satu dinas di Pemkab Pacitan pun digasak.
Kejadian itu menimpa Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Pacitan di Jalan WR Supratman atau bersebelahan dengan Mapolsekta Pacitan. Akibatnya, uang tunai puluhan juta rupiah amblas.
Peristiwa itu pertama kali diketahui Heri Langgeng (36) staf dinas tersebut. Kecurigaan bermula saat dirinya bermaksud masuk ke ruang keuangan. Tujuannya mengerjakan Rencana Kegiatan Anggaran (RKA).
"Anehnya, saat saya mau masuk pintu sudah dalam keadaan tidak terkunci," ujar Heri kepada wartawan di kantornya, belum lama ini.
Semakin penasaran, Heri pun melanjutkan niatnya masuk ke ruangan. Keanehan pun kembali terjadi. Saat melongok ke dalam, dia mendapati 3 lembar uang Rp 50 ribuan berceceran di lantai.
Melihat hal itu, Heri mengurungkan niatnya mengerjakan RKA. Dia lalu kembali keluar ruangan dan menceritakan peristiwa yang baru saja dilihatnya kepada pegawai lain. Informasi tersebut lalu diteruskan kepada Kepala Disbudparpora, Mohammad Fathony.
Mendengar laporan, Fathony langsung menuju ruangan dimaksud. Tujuannya, untuk memastikan keberadaan uang yang sebelumnya tersimpan di dalam brankas. Pasalnya, saat diketahui, kotak penyimpan uang tersebut dalam kondisi terbuka. Kejadian tersebut langsung dilaporkan kepada polisi.
"Hanya tersisa selembar uang pecahan Rp 50 ribu di dalam brankas," kata Fathony kepada wartawan.
Kasatreskrim Polres Pacitan AKP Sukimin saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya mendapat laporan dari Mapolsekta. Untuk kepentingan penyelidikan, Satreskrim langsung melakukan olah TKP serta menerjunkan Tim Identifikasi.
"Masih kita dalami. Beberapa saksi sudah kita mintai keterangan," terang Sukimin. (abd/*dtc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SILAKAN KOMENTAR KRITIK DAN SARAN ANDA

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

VIDEO

ENTER-TAB1-CONTENT-HERE

RECENT POSTS

ENTER-TAB2-CONTENT-HERE

POPULAR POSTS

ENTER-TAB3-CONTENT-HERE
 

FAJAR NUSANTARA Copyright © 2010 tim-redaksi is Designed by abud_talang